Membuat Foto Upside Down dengan Picsart

Membuat Foto Upside Down dengan Picsart

Membuat Foto Upside Down dengan Picsart

Manipulasi Foto | Membuat Foto Upside Down dengan Picsart - Teknik Upside Down / Terbalik / Jungkir balik merupakan sebuah teknik edit foto yang biasa digunakan untuk membuat foto kita menjadi terbalik. Biasanya mereka menggunakan teknik ini untuk menciptakan sebuah karya dunia terbalik di dunia digital.

Teknik Upside Down banyak dilakukan oleh editor profesional untuk membuat dunia terbalik melalui proses digital atau Editing. Dengan teknik ini foto kita akan terlihat lebih Amazing bin Keren itu banyak yang ingin mencoba membuat foto dengan teknik Upside Down atau Dunia Terbalik.

Di panduan picsart kali ini kita akan belajar tentang Cara Membuat Dunia Terbalik Menggunakan Picsart.

Selain picsart ada juga aplikasi editor yang bisa sobat gunakan untuk membuat efek foto seperti ini , diantaranya :
  1. Picsay Pro
  2. Picsart
  3. Sketcbook
  4. Photoshop
  5. dan masih banyak lagi.
Namun disini yang akan kita bahas adalah cara membuat dunia terbalik / Upside Down dengan Picsart.

Manipulasi Foto | Membuat Foto Upside Down dengan Picsart


Nah jika sobat sudah tidak sabar ingin membuat dunia terbalik sobat di dunia digital , silahkan mengikuti tutorial yang akan saya jelaskan disini , silahkan disimak baik - baik ya :)

Baca : Membuat Efek Double Exposure di Picsart

Langkah - langkah membuat dunia terbalik menggunakan Picsart :

1. Buka aplikasi editor ( picsart ) sobat , setelah itu pilih Draw lalu Pilih Blank dan selanjutnya tentukan ukuran halaman yang ingin sobat gunakan. maka sobat akan masuk ke halaman draw untuk tampilan awal masing kosong.




Lalu masukkan foto pertama yang akan sobat edit , Tap Icon Add dan Pilih Photo

2. Setelah foto sudah masuk , Drag Icon yang berada di pojok kanan bawah untuk memperbesar atau memperkecil gambar . Perbesar gambar hingga memenuhi halaman.


Lalu Buat layer baru dengan cara Tap Icon Layer kemudian Pilih Icon Plus (+) dan pilih Empty Layer


3. Setelah layer baru sudah berhasil dibuat , langkah berikutnya masukkan gambar kedua , Tap Icon Add dan Pilih Foto , Taruh gambar kedua ini di layer baru yang sudah kita buat tadi , lalu atur ukuran gambar kedua dan atur juga opacitynya.


4. Selanjutnya hapus bagian gambar kedua yang tidak di perlukan , Untuk menghapus gunakan Tool Eraser , Tap Tool Eraser untuk menampilkan menu setting , Pilih jenis Brush Eraser yang sobat inginkan dan atur juga size dan Opacity


5. Setelah itu mulailah menghapus bagian gambar kedua. disini kita akan menghapus bagian atas gambar gunung yang keduan.


6. Selanjutnya ubah opacity gambar kedua menjadi normal supaya jadi jelas , Tap icon Layer lalu atur opacity kembali menjadi 100%



7. Sampai disini kita sudah selesai membuat dunia terbalik dengan picsart namun ada sedikit lagi yang harus kita lakukan yaitu memberi efek supaya hasilnya nanti akan lebih bagus. Tap Done lalu pilih Edit Image 


8. Dan sobat akan langsung dibawa ke halaman editor , disini kita akan memulai memberi efek pada foto yang sudah kita edit tadi di halaman draw. Tap Icon Effect.


9. Kemudian Pilih jenis Efek yang akan sobat gunakan sesuai dengan kebutuhan masing - masing  , disini saya menggunakan Efek Dodger


Terakhir silahkan tekan Apply untuk menerapkan efek yang sudah sobat pilih.

10. Silahkan simpan hasil editan sobat dengan Tap Icon Tanda Panah di sebelah pojok  kanan atas.


Selesai , kini sobat sudah bisa membuat dunia terbalik dengan bantuan Aplikasi Picart. Silahkan sobat berekperimen dengan imajinasi yang ada di pikiran sobat , kreatifitas sobat akan menentukan hasil gambar editan yang sobat buat untuk itu jangan berhenti untuk mencoba dan terus berusaha agar sobat bisa membuat sebuah karya yang keren dan menakjubkan.

Baca : Cara Membuat Foto Menjadi Kartun atau Vector di Picsart

Soure Image : https://picsart.com/tutorials/the-upside-down



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Back To Top